Got Game Port a-Thon

Posted by Unknown Selasa, 13 November 2012 0 komentar


Got Game Port-a-Thon adalah acara dari RIM untuk para pengembang game ke ponsel Blackberry 10 yang berhasil memporting game, RIM akan memberikan hadiah & sejumlah uang para pengembang yang beruntung.

Pada peluncuran pertama yang akan di lakukan pada awal tahun 2013 ini, para pengembang dijanjikan beberapa uang dan hadiah dari Research In Motion untuk memporting aplikasi game ke system operasi Blackberry 10.

Pada tanggal 16 November 2012 yang akan datang RIM akan mengadakan acara online yaitu Got Game Port-a-Thon yang berlangsung hanya 3 hari saja, para pengembang yang berhasil untuk mengembangkan aplikasi game di platform Blackberry 10 akan mendapatkan hadia dan beberapa uang yang telah disediakan oleh RIM. Dibawah ini adalah janji dari RIM :
  1. 100 USD per aplikasi yang telah disetujui untuk 1 atau 2 aplikasi game.
  2. 100 USD per aplikasi yang telah disetujui dan mendapatkan sebuah tablet Blackberry Playbook untuk 2 sampai 5 aplikasi game.
  3. 100 USD per aplikasi yang telah disetujui, akan mendapatkan satu tablet Blackberry Playbook dan satu Dev Alpha Device bagi 100 orang pemenang pertama untuk 5 sampai 10 aplikasi game.
  4. 100 USD per aplikasi yang telah disetujui, akan mendapatkan satu tablet Blacberry Playbook, satu Dev Alpha Device, dan paket perjalanan ke Game Developers Conference di San Francisco pada 25-29 Maret 2013 bagi 100 orang pemenang pertama untuk lebih dari 10 aplikasi game.


Diatas adalah janji atau iming – iming yang diberikan oleh RIM untuk menarik perhatian para pengembang sehingga RIM dapat menawarkan berbagai macam game di took aplikasi pada saat Blcakberry 10 diluncurkan dan para pengguna pun dapat menikmati berbagai macam game yang telah dikembangkan oleh para pengembang.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Got Game Port a-Thon
Rating Blog 4 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://teknovi.blogspot.com/2012/11/got-game-port-thon-untuk-pengembang.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Original design by Bamz | Copyright of Info Teknologi.